"A thousand may fall at your side,
And ten thousand at your right hand;
But it shall not come near you. " (Psalm 91:7)

Friday, May 20, 2011

Penghakiman bagian 2

"Dan sama seperti manusia ditetapkan untuk mati hanya satu kali saja, dan sesudah itu dihakimi." (Ibrani 9:27)

Takhta Pengadilan Kristus

Suatu hari kelak (yaitu setelah mereka diubahkan/rapture) semua orang percaya harus memberikan pertanggung jawaban di hadapan "takhta pengadilan Kristus". Pengadilan ini khusus bagi umat Tuhan saja yaitu bagi mereka yang mengalami kebangkitan pertama (Why 20:6) sedangkan orang yang tidak percaya Kristus akan diadili kemudian.
Pengadilan ini bukan untuk menyatakan kesalahan atau untuk menentukan surga atau neraka, sebab segala dosa orang-orang kudus-Nya sudah ditanggung oleh Yesus pada saat mereka menerima Yesus sebagai Juruselamat (Mzm 103:10). Tidak ada lagi orang berdosa disini, dosa-dosa orang percaya sudah dihapuskan oleh darah Yesus.

"Demikianlah sekarang tidak ada penghukuman bagi mereka yang ada di dalam Kristus Yesus." (Roma 8:1). Hakim dalam pengadilan ini adalah Yesus Kristus.

"Sebab kita semua harus menghadap takhta pengadilan Kristus, supaya setiap orang memperoleh apa yang patut diterimanya, sesuai dengan yang dilakukannya dalam hidupnya ini, baik ataupun jahat." (II Kor 5:10).

Semua orang percaya akan menghadapi pengadilan tanpa perkecualian, kita harus bertanggung jawab kepada Allah atas semua perbuatan kita, yaitu segala perbuatan baik maupun jahat. Yang menjadi pertanyaan adalah, mengapa dalam ayat II Kor 5:10 di atas terdapat kata "jahat", mengapa orang percaya yang masih berbuat jahat dapat ikut dalam pengangkatan dan masuk dalam pengadilan Kristus? Untuk mengerti arti sesungguhnya dari ayat di atas kita harus melihat dalam terjemahan aslinya.

Kata jahat diatas ternyata ditulis dengan kata kakos (Yunani) yang bukan berarti jahat (anomia=perbuatan salah; poneria=berbuat kejahatan; poneros=si jahat dll).

Kata kakos lebih menerangkan kepada pekerjaan yang buruk, tidak sempurna, dengan dasar yang salah dan melakukan kesalahan. Jadi orang-orang percaya akan diadili perbuatan baik mereka dan perbuatan/pelayanan mereka yang tidak sempurna, membangun dasar pelayanan dengan salah, atau orang percaya yang bekerja sekuler dengan tidak sempurna.

Contoh, Saat membantu seseorang yang kekurangan. Motivasinya bisa berbeda. Bisa karena mengasihi Tuhan atau ingin menabur untuk menuai (mengharapkan balasan dari Tuhan). Ini tidak berdosa, tapi motivasi ingin berkat bukan tujuan utama. Tuhan memerintahkan kita mengasihi sesama dan memberikan persembahan.


Disini sudah tidak ada orang yang berdosa, sebab jika kita berdosa maka tidak mungkin ada di dalam pengadilan Kristus, mereka pasti tidak ikut dalam pengangkatan, yaitu orang-orang yang oleh karena memberi menjadi berdosa, sebab dasar memberi adalah untuk mencari pujian, pamer, sombong, dan mengharapkan balasan dari manusia.

Jadi takhta pengadilan Kristus adalah pengadilan untuk mengevaluasi kehidupan anak-anak Tuhan, menyatakan kebaikan untuk mendapatkan pahala dan menyatakan ketidaksempurnaan seseorang sehingga ia akan kehilangan pahalanya.

Penghakiman ini akan mencakup :

1. Menguji dasar pelayanan
Kesetiaan orang percaya terhadap setiap pekerjaan dan pelayanan yang dipercayakan akan diuji. Apakah mereka setia pada sekecil apapun pekerjaan dan pelayanan yang Tuhan percayakan. Dan dilakukan dengan sungguh-sungguh atau tidak. (Mat 25:21,23 ; I Kor 4:2-5)

2. Mengungkapkan segala sesuatu
Pengadilan ini akan menyingkapkan segala yang sebelumnya tersembunyi dalam pribadi-pribadi anak Tuhan, seperti : Tindakan kita yang tersembunyi (Mrk 4:22; Roma 2:16), watak (Roma 2:5-11), perkataan (Mat 12:36-37), perbuatan baik (Ef 6:8), sikap (Mat5:22), motivasi kita (I Kor 4:5), kasih (Kol 3:18, 4:1), pekerjaan dan pelayanan (I Kor 3:13).

3. Menyatakan seberapa besar kasih kita kepada Tuhan
Pengadilan Kristus juga akan menyingkapkan kesetiaan orang percaya melakukan apa yang Ia perintahkan seperti :
  • Doa (Roma 12:12)
  • Menyatakan seberapa hormat dan takut akan Tuhan (II Kor 5:11, Fil 2:12, I Pet 1:17)
  • Kemurnian dan penguasaan diri, berjaga dan kesalehan (I Pet 4:5,7)
  • Kekudusan dan kesalehan (II Pet 3:11)
  • Kemurahan dan kebaikan kepada sesama (Mat 5:7, II Tim 1:16-18), dll

4. Pemberian pahala.
Perbuatan baik dan kasih orang percaya akan diingat oleh Allah dan akan diberi pahala (Ibr 6:10, Ef 6:8), mereka akan menerima balasan untuk setiap perintah Tuhan yang mereka lakukan dengan sungguh-sungguh, seperti :
  • Pujian ilahi (Mat 25:21)
  • Pahala (I Kor 3:12-14, Fil 3:14, II Tim 4:8), pemberian pahala bagi mereka yang layak menerima pahala, mereka adalah orang-orang yang sungguh-sungguh melayani Tuhan, mengumpulkan harta di surga (Mat 6:19), kerelaan melayani pekerjaan Tuhan tanpa pamrih (I Kor 9:14-16), berbuat kebaikan (I Tim 6:18-19), menghasilkan buah dan jiwa-jiwa, memperkaya orang lain (II Kor 6:10) dll.
  • Hormat (Roma 2:10, I Pet 1:7)
  • Tugas baru dan kekuasaan (Mat 25:14-30), yaitu tugas dan kekuasaan dalam kerajaan 1000 tahun kelak. Orang percaya akan menerima kekuasaan sebagai raja, hakim bahkan iman dalam memimpin manusia-manusia jasmaniah di kerajaan Kristus tersebut.
  • Kedudukan (Mat 5:19, 19:30), Kedudukan di kerajaan 1000 tahun damai dan di surga mulia kelak.
  • Upah (I Pet 1:4) Yaitu berkat kekal di surga.

5. Dapur pengujian
Sekalipun pengadilan ini tidak akan menyatakan dosa, akan tetapi tidak semua orang akan menikmati segala pahala dan mahkota yang telah Tuhan sediakan, mereka yang ternyata tidak lulus pada setiap ujian dalam takhta pengadilan Kristus akan kehilangan sukacita (I Yoh 2:28), mendapat malu dan kerugian.

Jika saat pekerjaan kita diuji ternyata hangus terbakar, kita tetap selamat ke surga, akan tetapi kita akan kehilangan banyak pahala dan menjadikan segala jerih payah menjadi abu. Kita akan masuk surga dengan sedikit harta dan kemuliaan.

Souls for Jesus (source : worldwideharvest)

6. Pemberian mahkota

Setiap orang percaya yang melakukan perintah Tuhan dengan sungguh-sungguh akan mendapatkan mahkota. Tidak seperti mahkota di dunia ini yang fana, akan tetapi mahkota ini kekal dan melambangkan kuasa, kedudukan, kemuliaan masing-masing orang yang menerima sesuai dengan perbuatannya selama di dunia. Ada beberapa mahkota yang akan diberikan dalam takhta pengadilan Kristus :

1. Mahkota kehidupan (Why 2:10)
Diberikan bagi setiap orang percaya yang bertahan dan tetap setia sampai mati dalam mengikut Tuhan Yesus.

2. Mahkota kebenaran (II Tim 4:8)
Diberikan bagi mereka yang menantikan dengan setia kedatangan Tuhan Yesus kedua kali.

3. Mahkota abadi (I Kor 9:25)
Diberikan kepada orang-orang yang dapat menguasai diri dalam segala hal didalam kehidupan sehari-hari.

4. Mahkota sukacita (I Tes 2:19, Flp 4:1)
Diberikan kepada mereka yang bersaksi dan memenangkan banyak jiwa bagi Tuhan.

5. Mahkota kemuliaan (I Pet 5:4)
Diberikan kepada mereka yang setia memelihara domba-domba/jemaat yang sudah dipercayakan Tuhan.

Source : Buletin Doa Edisi 139
Download versi lengkap Buletin Doa :
Disini
Special thank's to Mr. Victor Sitorus and team. God Bless you all :)

Kalau yang mau percaya dan menerima Tuhan Yesus sebagai Juru selamat pribadi, dapat berdoa seperti ini:

Bapa, aku berdoa sebab aku percaya kepada Yesus. Aku menyadari sebagai orang berdosa aku membutuhkan Engkau. Ampunilah semua dosa-dosa yang telah kulakukan, baik yang kusadari maupun yang tidak kusadari. Hapuslah semua dosaku dengan darah Yesus, PuteraMu yang Kudus, yang telah mati bagiku di kayu salib. Pimpin hidupku oleh Roh Kudus-Mu. Aku membuka hatiku bagi-Mu, sekarang masuklah dalam hatiku dan tinggal di dalamku. Terima kasih karena Engkau menerima aku sebagai anggota keluarga Sorga dan menjadi anak-Mu. Kepada Bapa aku berdoa di dalam nama Yesus.


Selamat! Anda telah memperoleh jaminan menjadi anggota Sorga. Saat ini, hari ini, nama Anda terdaftar dalam Kitab Kehidupan. Tidak perlu merasa minder atau takut terhadap orang-orang yang dapat mengancam atau mencelakakan Anda karena pilihan kekal Anda.
Hidup dan mati merupakan pilihan pribadi. Dan Anda telah memilih bagian terbaik selama Anda hidup di bumi.

Sampai bertemu di sana!


Seperti ada tertulis di Ibrani 4:7 : "
Sebab itu Ia menetapkan pula suatu hari, yaitu "hari ini", ketika Ia setelah sekian lama berfirman dengan perantaraan Daud seperti dikatakan di atas: "Pada hari ini, jika kamu mendengar suara-Nya, janganlah keraskan hatimu!"

Penghakiman 1
Kerajaan 1000 tahun damai

2 comments:

  1. what an article!!!! makasih k sudah sharing tentang akhir jman krn banyak org kristen yg masih bingung ttg akhir jaman n bertanya2 sperti apa nantinya..
    Tuhan berkati!!!

    ReplyDelete