2. Dada dan lengan dari perak (silver)
Yaitu Kerajaan Media Persia (539 SM s.d.331 SM)
Lengan, kerajaan berikutnya yang berkuasa adalah dua kerajaan (dua lengan) yaitu Media dan Persia, dibawah kepemimpinan Cyrus, kerajaan ini berhasil mengalahkan kerajaan Babel dengan mengepung dan mengeringkan sungai-sungai mereka (Yes 44:27).
Perak, sekalipun merupakan logam yang lebih rendah dari emas, namun perak masih merupakan logam yang berharga, ini menggambarkan kerajaan Media dan Persia, sekalipun moralitas mereka tidak sebaik Babel namun ia masih melakukan hal yang baik di mata Tuhan, yaitu Koresh raja Persia, memperhatikan tawanan mereka termasuk tawanan orang-orang Israel, raja Koresh mengizinkan orang-orang Ibrani untuk kembali ke tanah air mereka di Israel dan mengizinkan sekaligus membantu pembiayaan pembangunan kembali reruntuhan Bait Allah yang dihancurkan pasukan Babel (Ezr 1:1-4).
Sistem keuangan Media dan Persia menggunakan mata uang perak, dan semua pajak dibayarkan dengan menggunakan perak.
Penglihatan Daniel, "Dan tampak ada seekor binatang yang lain, yang kedua, rupanya seperti beruang; ia berdiri pada sisinya yang sebelah, dan tiga tulang rusuk masih ada di dalam mulutnya di antara giginya. Dan demikianlah dikatakan kepadanya: Ayo, makanlah daging banyak-banyak." (Dan 7:5)
Beruang menggambarkan kerajaan Media dan Persia (sekarang Irak), mereka kuat dan menghancurkan, setidaknya tiga kerajaan (tiga tulang rusuk) mereka kalahkan, yaitu : Mesir, Lydia, dan Babel. Tampak pula bahwa beruang itu berdiri pada satu kakinya yang kemudian diketahui bahwa lama-kelamaan salah satu kerajaan (yaitu Persia) menjadi lebih kuat dari yang satunya (Media) dan pada akhirnya mengambil kontrol seluruh kerajaan.
Kerajaan Media dan Persia lalu dikalahkan oleh kerajaan Yunani dibawah kepemimpinan Alexander/Iskandar Agung pada tahun 331 SM.
3. Pinggang dan paha dari kuningan (brass)
Yaitu Kerajaan Yunani (331 SM s.d 200 SM)
Di dalam Alkitab terjemahan bahasa Indonesia, bagian ini ditulis dengan bahan "perunggu" (copper) namun sebenarnya yang dimaksud adalah kuningan (brass) yaitu campuran perunggu dan seng sebagai antikaratnya, sekalipun antikarat namun bahan ini memiliki nilai dan harga yang rendah dibanding emas ataupun perak. Inilah kerajaan Yunani pada pandangan Allah, yang dikalangan sejarawan dikenal sebagai masyarakat kuningan, sebab penggunaan kuningan oleh masyarakat Yunani sangatlah besar. Semua perlengkapan perang pasukan Yunani menggunakan bahan kuningan, bahkan helm Alexander Agung sekalipun menggunakan bahan kuningan, bukan emas seperti biasanya digunakan oleh raja-raja.
Penglihatan Daniel, "Kemudian aku melihat, tampak seekor binatang yang lain, rupanya seperti macan tutul; ada empat sayap burung pada punggungnya, lagipula binatang itu berkepala empat, dan kepadanya diberikan kekuasaan" (Dan 7:6)
Macan tutul adalah binatang yang cepat dalam berlari dan berburu, dengan tambahan sayap pasti akan lebih cepat lagi, ini menggambarkan Alexander Agung, dengan bantuan keempat jenderal-nya (digambarkan dengan empat kepala) sangatlah cepat dalam menaklukkan kerajaan-kerajaan lawannya, setidaknya empat kerajaan yang mereka taklukkan (empat sayap) yaitu Siria, Mesir, Turki dan Yunani. Namun sayang, secepat dia menaklukkan musuh-musuhnya, secepat itu jugalah kekuasaannya berlalu, Alexander Agung akhirnya tewas pada umur 32 dan kerajaannya diambil alih oleh para jenderalnya (kepadanya diberikan kuasa, ay.6) dan terakhir kerajaan ini terpecah menjadi dua : Kerajaan Utara dan Kerajaan Selatan ("dua paha" tepat seperti apa yang digambarkan patung mimpi Nebukadnezar) sebelum akhirnya beralih ke "kaki dari besi" yaitu mereka dikalahkan oleh Romawi.
bersambung..
Buletin Doa Edisi 131
Kalau yang mau percaya dan menerima Tuhan Yesus sebagai Juru selamat pribadi, dapat berdoa seperti ini:
Tuhan, saya tahu saya orang yang berdosa, ampuni saya Tuhan. Mulai saat ini saya percaya dan mengundang Tuhan sebagai Tuhan dan Juru selamat pribadi saya. Masuklah dalam hati saya Tuhan Yesus dan bertakhtalah dalam hidup saya. Mulai sekarang saya akan melakukan semua kehendak Tuhan. Saya adalah milik Tuhan Yesus.
Terima kasih. dalam Nama Tuhan Yesus, saya berdoa.
Haleluya. Amin
Seperti ada tertulis di Ibrani 4:7 : "Sebab itu Ia menetapkan pula suatu hari, yaitu "hari ini", ketika Ia setelah sekian lama berfirman dengan perantaraan Daud seperti dikatakan di atas: "Pada hari ini, jika kamu mendengar suara-Nya, janganlah keraskan hatimu!"
Related posts :
Eropa Bersatu (Pemulihan Romawi) bagian 1
Perang Harmagedon
Rapture bagian ke 3
No comments:
Post a Comment