Iblis Dipenjarakan
Selama kerajaan milenium, iblis beserta kaki tangannya akan diikat, dilemparkan ke jurang maut, menutupnya dan memateraikan-nya sebagai pernyataan bahwa tempat itu tidak akan dibuka sebelum genap seribu tahun lamanya, sehingga mereka tidak dapat menyesatkan umat manusia selama kerajaan milenium (wahyu 20:1-3)
Keadaan Manusia
Tidak ada sakit penyakit
Di dalam kerajaan milenium, segala akibat dosa telah lenyap, seluruh umat Tuhan menikmati kehidupan tanpa sakit-penyakit, tidak ada lagi sakit keturunan, tidak didapati lagi dokter, perawat, apotik, laboratorium, alat-alat kedokteran, infus, kaca mata, gigi palsu dan alat-alat bantu kesehatan lainnya. Pada masa ini dipastikan tidak ada orang yang sakit.
Kemungkinan sakit hanya dapat terjadi akibat kecelakaan biasa bukan sakit penyakit akibat dosa, seperti terjatuh, tidak sengaja terkena lemparan orang (Bil 35:22), patah tulang karena terkilir, terkena benda tajam, luka bakar dll. Tetapi hal itu akan dengan mudah ditangani oleh pemimpin-pemimpin mereka (yaitu orang-orang kudusNya/ para manusia rohani) yang akan langsung mendoakan dan menjamah bagian tubuh mereka yang sakit sehingga sembuh, atau orang-orang kudusNya dengan seketika itu juga pergi ke Yerusalem dimana terdapat daun pohon-pohon yang dapat menyembuhkan (Why 22:2) lalu hanya dengan waktu beberapa detik saja kembali lagi untuk segera menyembuhkan mereka yang sakit. Sungguh luar biasa masa itu, jaminan kesehatan surgawi melingkupi seluruh umat manusia. Tidak akan ada orang berlama-lama sakit, sebab orang-orang kudusNya siap sedia menyembuhkan mereka yang sakit.
Tidak ada lagi sakit bersalin
Sakit bersalin adalah satu akibat dari kutuk dosa (Kej 3:16), akan tetapi dalam bumi yang baru kutuk tersebut telah lenyap, sehingga manusia dapat melahirkan tanpa rasa sakit sedikitpun dan tanpa harus menanggung akibat-akibat sampingannya. Orang dapat melahirkan tanpa bantuan seorang dokter atau bidan dan tidak bersusah payah maupun mengalami rasa sakit bersalin. Setelah melahirkan, para wanita tidak akan mengalami masa-masa nifas, keletihan dan perubahan-perubahan fisik akibat melahirkan. Segalanya menjadi mudah bagi seorang wanita untuk melahirkan anak.
Tidak ada kematian bayi
Yes 65:20 "Di situ tidak akan ada lagi bayi yang hanya hidup beberapa hari..." Kondisi dunia kerajaan milenium sangat baik, tidak ada bakteri pembawa penyakit, virus, kutu, jamur dan segala macam sumber sakit penyakit bagi bayi. Semua bayi yang lahir akan hidup sehat hingga dewasa. Tidak ada angka kematian bayi pada saat itu.
Umur manusia sangat panjang
Pada waktu di taman Eden, umur manusia mencapai ribuan tahun, akan tetapi semakin lama umur manusia semakin singkat :
- Setelah manusia jatuh ke dalam dosa hingga zaman Nuh, umur manusia rata-rata sekitar 750 hingga 950 tahun.
- Setelah zaman Nuh hingga zaman Abraham, yaitu ketika Allah memutuskan untuk "mengambil" Roh-Nya dari manusia (Kej 6:2-3), umur manusia menjadi 120 tahun saja.
- Seribu tahun kemudian, yaitu pada zaman raja Daud hidup, umur manusia menjadi sekitar 70 hingga 80 tahun (Mzm 90:10).
- Kini, manusia hidup hanya sekitar 50 hingga 70 tahun saja...semakin singkat saja umur manusia itu.
Namun pada waktu Tuhan Yesus datang memulihkan manusia dan dunia ini, salah satu yang dipulihkan adalah umur manusia. Orang-orang (jasmani) yang hidup di masa milenium akan memiliki umur seperti manusia di taman Eden, bahkan sebagian besar manusia tidak akan mati hingga berakhirnya kerajaan 1000 tahun damai. Yes 65:20 : "Di situ tidak akan ada...orang tua yang tidak mencapai umur suntuk,..." atau Zak 8:4 BIS, "Di lapangan kota Yerusalem, akan duduk lagi kakek-kakek dan nenek-nenek yang sudah sangat tua sehingga harus berjalan dengan tongkat."
Makmur
Keadaan zaman ini betul-betul ideal untuk hidup. Semua yang belum kita nikmati di bumi ini, kita dapat nikmati dalam kerajaan milenium ini, baik keindahan alam, bahan makanan yang berlimpah dan baik, iklim yang baik, udara yang sejuk alami, dan keadaan-keadaan baik lainnya akan kita nikmati pada masa ini.
Bumi yang sudah dipulihkan total sangat-sangat subur, sehingga tanaman tumbuh dengan subur, bunga-bunga, buah-buah, hasil pertanian berlimpah ruah dan baik kondisinya. Oleh sebab itu manusia tidak usah bekerja keras untuk menghasilkan bahan makanan, sedikit saja bekerja lalu tanah akan menghasilkan berlipat-lipat kali ganda. Tidak ada lagi kutuk dosa yang menyebabkan sulitnya mencari nafkah (Kej 3:19), tanah tidak lagi menghasilkan onak dan duri, semua tanamanmenghasilkan buah yang sangat baik. Tidak ada lagi buah busuk, berulat, berpenyakit, cacat dll.
Semua orang hidup dengan makmur dan berkelimpahan, tidak ada pengangguran, tidak ada orang yang meminta-minta, yang berkekurangan atau miskin, sebab setiap tanah dimana orang tinggal tidak akan henti-hentinya menghasilkan bahan makanan.
bersambung...............
Buletin Doa Edisi 137
Kalau yang mau percaya dan menerima Tuhan Yesus sebagai Juru selamat pribadi, dapat berdoa seperti ini:
Bapa, aku berdoa sebab aku percaya kepada Yesus. Aku menyadari sebagai orang berdosa aku membutuhkan Engkau. Ampunilah semua dosa-dosa yang telah kulakukan, baik yang kusadari maupun yang tidak kusadari. Hapuslah semua dosaku dengan darah Yesus, PuteraMu yang Kudus, yang telah mati bagiku di kayu salib. Pimpin hidupku oleh Roh Kudus-Mu. Aku membuka hatiku bagi-Mu, sekarang masuklah dalam hatiku dan tinggal di dalamku. Terima kasih karena Engkau menerima aku sebagai anggota keluarga Sorga dan menjadi anak-Mu. Kepada Bapa aku berdoa di dalam nama Yesus.
Selamat! Anda telah memperoleh jaminan menjadi anggota Sorga. Saat ini, hari ini, nama Anda terdaftar dalam Kitab Kehidupan. Tidak perlu merasa minder atau takut terhadap orang-orang yang dapat mengancam atau mencelakakan Anda karena pilihan kekal Anda. Hidup dan mati merupakan pilihan pribadi. Dan Anda telah memilih bagian terbaik selama Anda hidup di bumi.
Sampai bertemu di sana!
Seperti ada tertulis di Ibrani 4:7 : "Sebab itu Ia menetapkan pula suatu hari, yaitu "hari ini", ketika Ia setelah sekian lama berfirman dengan perantaraan Daud seperti dikatakan di atas: "Pada hari ini, jika kamu mendengar suara-Nya, janganlah keraskan hatimu!"
Kerajaan 1000 tahun 3
Kerajaan 1000 tahun 2
Kerajaan 1000 tahun 1
Aku datang segera 3
Aku datang segera 2
Aku datang segera 1
Zaman Nuh 5
Zaman Nuh 4
Zaman Nuh 3
Zaman Nuh 2
Zaman Nuh 1
Natal 2009
Eropa Bersatu (Pemulihan Romawi) bagian 15
Eropa Bersatu (Pemulihan Romawi) bagian 14
Eropa Bersatu (Pemulihan Romawi) bagian 13
Eropa Bersatu (Pemulihan Romawi) bagian 12
Eropa Bersatu (Pemulihan Romawi) bagian 11
Eropa Bersatu (Pemulihan Romawi) bagian 10
Eropa Bersatu (Pemulihan Romawi) bagian 9
Eropa Bersatu (Pemulihan Romawi) bagian 8
Eropa Bersatu (Pemulihan Romawi) bagian 7
Eropa Bersatu (Pemulihan Romawi) bagian 6
Eropa Bersatu (Pemulihan Romawi) bagian 5
Eropa Bersatu (Pemulihan Romawi) bagian 4
Eropa Bersatu (Pemulihan Romawi) bagian 3
Eropa Bersatu (Pemulihan Romawi) bagian 2
Eropa Bersatu (Pemulihan Romawi) bagian 1
Perang Harmagedon Rapture bagian ke 3
Aku suka banget dengan isi blog ini. Tetap menulis ya supaya mengajar orang dan menambah iman orang2 termasuk aku :)
ReplyDeleteada yang mau aku tanya, di bagian 3, tertulis kalau Tuhan akan melepas iblis sedikit waktu untuk menguji manusia dia jaman milenium, sedangkan di bagian 4, tertulis Selama kerajaan milenium, iblis akan dikurung di jurang maut dan tidak akan dibuka sebelum genap seribu tahun lamanya, sehingga mereka tidak dapat menyesatkan umat manusia selama kerajaan milenium (wahyu 20:1-3)
Nah itu apa maksudnya ya? rada bingung, thanks penjelasannya. God Bless You!!
@Mustikawati, memang benar, Iblis akan dikurung selama kerajaan milenium, dan di akhir2 kerajaan milenium, dia akan dilepaskan untuk menguji manusia. Tapi cuma dalam waktu singkat. Karena manusia yang dilahirkan di kerajaan ini, belum pernah mengalami godaan iblis secara langsung seperti kita yang sekarang hidup di jaman anugerah ini.
ReplyDeleteJadi Tuhan ingin melakukan penampian satu kali lagi.
Semoga membantu.